Ngebet Buka Puasa Gelar, PSM Makassar Panggil Pulang 2 Pemain Timnas U-20 Indonesia Ini

By M Hadi Fathoni - Rabu, 29 Maret 2023 | 20:05 WIB
Pemain timnas U-20 Indonesia, Dzaky Asraf Huwaidi (kanan), sedang menguasai bola dan berusaha direbut pemain timnas U-20 Guatemala bernama Jefry Leonardo Bantes Rodriguez (kiri) dalam laga turnamen Mini Internasional di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (21/2/2023) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - PSM Makassar memanggil pulang dua pemainnya yang saat dipanggil masuk ke Timnas U-20 Indonesia.

Tim asal Sulawesi Selatan tersebut mengirimkan dua pemain mudanya ke skuad Garuda Nusantara.

Dua pemain PSM Makassar yang mendapat panggilan Shin Tae-ong adalah Victor Dethan dan Muhammad Dzaky Asraf.

Keduanya masuk ke skuad Timnas U-20 Indonesia jelang Piala Dunia U-20 2023 mendatang.

Akan tetapi, baik Victor Dethan maupun Dzaky Asraf secara tiba-tiba pulang ke Makassar.

Mereka kembali dipanggil Bernardo Tavares untuk membantu perjuangan PSM Makassar demi meraih gelar juara Liga 1 musim ini.

Pelatih asal Portugal tersebut merasa kehadiran Dethan dan Dzaky sangat penting untuk timnya.

Dalam waktu dekat ini, Juku Eja akan bertanding melawan Madura United pada Laga pekan ke-32 Liga 1 2022-2023.

Baca Juga: Sebelum ke Markas FIFA, Erick Thohir Hampir Nangis Dengar Pesan Hokky Caraka: Perjuangkan Nasib Kami Pak!

Pertandingan tersebut akan berlangsung di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan, pada Jumat (31/3/2023).

Andai PSM Makassar berhasil memenangi laga tersebut, maka mereka dipastikan akan menjuarai Liga 1 musim ini.