Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, telah mengeluarkan ancaman kepada para pemainnya menjelang laga penting menghadapi Manchester City.
Arsenal akan bertandang ke markas Man City, Stadion Etihad, Manchester, dalam laga lanjutan Liga Inggris, Kamis (27/4/2023) pukul 02.00 WIB.
Saat ini Arsenal masih bertengger di puncak klasemen sementara Liga Inggris dengan mengumpulkan 75 poin dari 32 pertandingan.
Sedangkan Man City terus menempel ketat di urutan kedua dengan torehan 70 poin dari 30 pertandingan.
Arsenal sebelumnya berhasil unggul jauh sekitar 10 poin atas Man City.
Akan tetapi, belakangan ini Arsenal mendapatkan hasil pertandingan yang cukup mengecewakan.
Bukayo Saka dkk harus puas bermain imbang dalam tiga laga beruntun yakni melawan Liverpool, West Ham United dan Southampton.
Baca Juga: Man City Vs Arsenal - Wayne Rooney Sebut Satu-satunya Pemain yang Bisa Hentikan Erling Haaland
Menjelang bentrokan melawan Man City, Arsenal tampaknya akan memiliki tekanan lebih besar daripada The Citizens.
Selain akan menjalani laga tandang, The Gunners juga bertekad untuk mempertahankan posisi puncak klasemen.
Apalagi saat pertemuan pertama di Liga Inggris musim ini, Man City mampu mempermalukan Arsenal di Stadion Emirates, London, dengan skor 3-1.
Apabila Arsenal gagal memenangi laga nanti, maka Man City akan memiliki kesempatan besar untuk menyabet gelar juara.
Namun, saat ditanya apakah timnya kini berada dalam tekanan, Arteta menjawab: "Tidak."
Lebih lanjut, Arteta pun mengeluarkan sebuah ancaman apabila anak asuhnya tidak dapat mengatasi tekanan di laga nanti.
"Jika mereka merasakan tekanan, saya hanya akan mengatakan bahwa saya akan 'membunuh' mereka."
"Saya tidak menginginkan itu (pemain merasa tertekan) sama sekali."
Ketika skuad Arsenal berlatih menjelang laga melawan Man City, Arteta melihat adanya kepercayaan diri yang ditunjukkan para pemainnya.
"Jelas kepercayaan itu ada," ungkap Arteta.
"Ketika saya melihat bagaimana mereka berlatih, bagaimana mereka bereaksi setelah itu (kehilangan poin), suasana di ruang ganti, bagaimana mereka saling membela setiap saat."
"Kami benar-benar menginginkannya (kemenangan) dan kami akan menunjukkannya lagi di laga nanti."
"Kemudian Anda harus memberikan momen yang tepat, performa yang tepat dan itu harus sempurna karena itulah yang dituntut oleh level terakhir ini, kesempurnaan mutlak dalam setiap bola."
Di sisi lain, Man City telah mencapai performa terbaik di waktu yang tepat musim ini.
Erling Haaland dkk berhasil memenangi enam pertandingan terakhirnya di Liga Inggris.
Meski demikian, pelatih Man City Pep Guardiola mengaku bahwa dirinya memiliki rasa gugup menjelang laga melawan Arsenal.
"Menjadi gugup adalah bagian dari hidup kita, menjadi cemas adalah bagian dari hidup kita, menjadi takut adalah bagian dari hidup kita," ujar Guardiola.
"Ketika saya merasakan perasaan itu, saya tahu itu normal."
"Masalahnya adalah jika saya tidak memiliki perasaan itu.
"Pada saat yang sama, apa pun yang terjadi setelah pertandingan, baik atau buruk atau apa pun, Anda mengatakan itu hanya bagian dari permainan dan kami melihat ke jalan yang berikutnya."
"Saya suka menjalani adrenalin semacam ini," tambah Guardiola.