Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Piala Dunia U-20 2023 resmi dimulai di Argentina pada Sabtu (20/5/2023) waktu setempat atau Minggu dini hari WIB.
Sebanyak empat pertandingan telah tersaji di hari pertama.
Di Grup A, Argentina dan Selandia Baru berhasil meraup tiga poin usai mengalahkan lawan masing-masing.
Tuan rumah Argentina mengalahkan Uzbekistan dengan skor 2-1, sementara Selandia Baru menekuk Guatemala 1-0.
Di Grup B, Slovakia memuncaki klasemen sementara usai mengalahkan Fiji dengan skor telak 4-0.
Sedangkan Amerika Serikat menyusul di posisi kedua berkat kemenangan 1-0 atas Ekuador.
Jadwal Piala Dunia U-20 selanjutnya menyajikan empat laga di Grup C dan Grup D pada Senin (22/5/2023) dini hari WIB.
Keempat pertandingan itu adalah Nigeria vs Dominika, Israel vs Kolombia, Italia vs Brasil, dan Senegal vs Jepang.
Baca Juga: Daftar Juara Piala Dunia U-20, Pengganti Timnas U-20 Indonesia Paling Sukses