Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Meski Kalah dari Argentina, Peringkat FIFA Timnas Indonesia Bakal Naik jika Tundukkan Palestina

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 12 Juni 2023 | 09:08 WIB
Skuat timnas Indonesia (skuad timnas Indonesia) sedang berfoto bersama jelang bertanding di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (25/3/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Menurut Football-Ranking.com, Indonesia akan mendapatkan tambahan 6,77 poin jika mengalahkan Palestina.

Sementara kemenangan atas Argentina akan membuat Indonesia memperoleh tambahan poin sebesar 9,55.

Namun, mengalahkan Argentina selaku juara Piala Dunia 2022 tentu merupakan misi yang sangat berat bagi Indonesia.

Untuk itu, laga melawan Palestina menjadi kesempatan bagi Indonesia untuk meraih poin guna mendongkrak peringkat.

Apabila mampu mengalahkan Palestina, Indonesia dipastikan akan naik satu peringkat di ranking FIFA.

Baca Juga: Fisik Pemain Membaik, Shin Tae-yong Pede Timnas Indonesia Dapat Hasil Baik saat Jamu Palestina dan Argentina

Saat ini, tim Merah-Putih hanya terpaut 3,8 poin dari Liberia yang berada satu tingkat di atas mereka.

Tambahan 6,77 poin akan membuat Indonesia mengoleksi 1052,91 dan menyalip posisi Liberia di peringkat 148 dunia.

Pasalnya, raihan 1049,94 poin milik Liberia dipastikan tidak akan berubah karena mereka tidak menggelar laga uji coba.

Jika mampu mengalahkan Palestina, Indonesia juga tetap naik peringkat meski kalah dari Argentina lima hari kemudian.