Tekuk Afghanistan, Thailand Tantang Wakil Eropa di Final Turnamen Miniatur Piala Dunia Futsal

By Dwi Aryo Prihadi - Sabtu, 12 Agustus 2023 | 11:42 WIB
Timnas Futsal Thailand. (SIAMSPORT)

SUPERBALL.ID - Timnas Futsal Thailand meraih kemenangan telak atas Afghanistan di babak semifinal Futsal Continental Championship 2023.

Futsal Continental Championship 2023 berlangsung dari 7 Agustus hingga 13 Agustus di Thailand.

Turnamen persahabatan ini dianggap sebagai miniatur Piala Dunia Futsal karena mempertemukan tim-tim dari 4 kontinental.

Keempat kontinental tersebut adalah Eropa, Oseania, Afrika, dan Asia.

Baca Juga: Piala AFF U-23 2023 - Timnas U-23 Indonesia Diterpa Sejumlah Masalah, Thailand Siap Angkat Trofi di Rumah Sendiri

Turnamen tahun ini mempertandingkan enam tim yang dibagi menjadi dua grup.

Tuan rumah Thailand berada di Grup A bersama Myanmar dan Kepulauan Solomon.

Sedangkan Grup B dihuni oleh Republik Ceko, Afghanistan, dan Mozambik.

Sebagai tim tuan rumah, Thailand telah menunjukkan performa yang impresif sepanjang turnamen tahun ini.

Di laga pembuka, raja futsal Asia Tenggara itu meraih kemenangan gemilang dengan selisih 5 gol atas Myanmar.