Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Malaysia Terbantai Vietnam, Giliran Timnas U-23 Indonesia Balaskan Dendam di Final?

By Eko Isdiyanto - Kamis, 24 Agustus 2023 | 18:44 WIB
Striker Timnas U-23 Indonesia di Piala AFF U-23 2023, Ramadhan Sananta. (PSSI)

SUPERBALL.ID - Malaysia terbantai di semifinal Piala AFF U-23 2023 melawan sang juara bertahan Vietnam, giliran Timnas U-23 Indonesia balaskan dendam.

Petaka bagi Timnas U-23 Malaysia saat sang pelatih Elangowan Elavarasan sesumbar mulut besar jelang duel melawan Vietnam, Kamis (24/8/2023).

Klaim menanti pertandingan melawan Vietnam berbuah pil pahit yang harus ditelan skuad berjuluk Harimau Malaya ini.

Bermodal dua kemenangan di fase grup dan tambahan motivasi, Fergus Tierney dkk justru terbantai dengan skor mencolok.

Vietnam memberi luka yang akan membekas cukup lama setelah Elavarasan menyombongkan timnya mampu mengatasi lawan.

Baca Juga: Timnas U-23 Vietnam Bungkam Mulut Besar Pengamatnya Sendiri yang Rendahkan Indonesia

"Kami berhasil lolos ke babak semifinal setelah sekian lama," ucap Elavarasan sebelum laga melawan Vietnam.

"Dan para pemain menunjukkan perkembangan positif setelah melalui dua pertandingan di sini."

"Dua kemenangan ini membuat para pemain kami semakin termotivasi."

"Dan kami menantikan laga melawan Vietnam yang juga merupakan juara bertahan dari edisi lalu."

Baca Juga: Hasil Piala AFF U-23 2023 - Vietnam Melaju Mulus ke Final Usai Bantai Malaysia

"Kami tahu Vietnam adalah tim yang bagus di kawasan ASEAN."

"Tapi kami tidak melihat mereka berdasarkan pemain tertentu karena kami harus melihat mereka sebagai sebuah tim."

"Semua pemainnya bagus dan selalu memberikan yang terbaik di setiap kompetisi yang diikutinya," imbuhnya.

Skor 1-4 menutup pertandingan yang digelar di Stadion Provinsi Rayong, Thailand.

Baca Juga: Media Vietnam Setuju Komentar Bung Kus, Thailand Otw Juara Piala AFF U-23 2023

Vietnam berhasil memastikan satu tiket final Piala AFF U-23 2023 menjadi milik mereka, sementara Malaysia harus angkat kaki dari turnamen.

Satu tiket lain akan diperebutkan Thailand dan Indonesia yang bakal segera melangsungkan pertandingan malam ini pukul 20.00 WIB.

Rasa-rasanya giliran Timnas U-23 Indonesia membantu Malaysia dengan membalaskan dendam terhadap Vietnam jika mampu lolos ke final.

Namun sebelum itu, mengalahkan Thailand menjadi fokus Ramadhan Sananta dkk di laga ini.

Baca Juga: Piala AFF U-23 2023 - Jumpa Timnas U-23 Indonesia, Manajer Thailand Minta Pemain Kendalikan Amarah

Misi cukup mustahil bagi Timnas U-23 Indonesia mengalahkan Thailand jika berkaca dari hasil fase grup.

Satu kalah dan satu menang, kepastian lolos ke semifinal turnamen ini juga berharap hasil pertandingan grup lain.

Termasuk bantuan Malaysia yang sukses membungkam Timor Leste di laga terakhir fase grup.

Akankah Timnas U-23 Indonesia mampu mengalahkan Thailand? Menarik untuk dinantikan bersama.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P