Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF U-23 2023 - Kalah Telak dari Vietnam, Pelatih Malaysia Salahkan Cuaca

By Dwi Aryo Prihadi - Jumat, 25 Agustus 2023 | 14:15 WIB
Pelatih timnas U-23 Malaysia, Elangowan Elavarasan, dalam sesi konferensi pers jelang semifinal Piala AFF U-23 2023 di Rayong Provincial Stadium, Rabu (23/8/2023). (BAGAS REZA MURTI/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas U-23 Malaysia, Elangowan Elavarasan, menyebut cuaca menjadi salah satu faktor kekalahan timnya dari Timnas U-23 Vietnam.

Malaysia kalah 1-4 dari Vietnam di babak semifinal Piala AFF U-23 2023 di Stadion Rayong Province, Thailand, Kamis (24/8/2023).

Skuad Harimau Muda dikejutkan dengan gol cepat Vietnam pada menit kedelapan hasil sentuhan Dinh Xuan Tien.

Vietnam kemudian menambah dua gol lagi masing-masing melalui Nguyen Quoc dan Xuan Tien pada menit ke-32 dan 44.

Baca Juga: Libas Thailand, Timnas U-23 Indonesia Sangat Layak Jadi Lawan Tarung Vietnam di Final Piala AFF U-23 2023

Memasuki babak kedua, Malaysia mampu memperkecil ketertinggalan menjadi 1-3 pada menit ke-49.

Gol Malaysia tercipta lewat sundulan Alif Ikmalrizal Anuar memanfaatkan umpan Aliff Izwan Yuslan.

Namun, gawang tim asuhan Elavarasan itu kembali jebol pada menit ke-85 lewat tendangan Nguyen Hong Phuc.

Gol tersebut memastikan Vietnam melaju ke final dan kian dekat dengan ambisi mereka mempertahankan gelar.

Sementara itu, Malaysia harus mengubur mimpi untuk lolos ke final untuk pertama kalinya dalam sejarah turnamen.