Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Messi-nya Thailand Absen, Madam Pang Tunjuk Pemain Ini sebagai Kapten di Piala Raja 2023

By Ragil Darmawan - Minggu, 3 September 2023 | 13:41 WIB
Madam Pang menunjuk Theerathon Bunmathan sebagai kapten Timnas Thailand di Piala Raja 2023. (FAT/THANHNIEN.VN)

Sebagai informasi, Thailand saat ini berada di peringkat 113 dunia.

India yang menempati peringkat 99 dunia berada di satu tingkat di atas Lebanon (ranking 100).

Sementara itu, Irak menjadi tim undangan terkuat karena mereka kini bertengger di ranking 70 dunia.

Menjelang dimulainya turnamen tersebut, baru-baru ini manajer Timnas Thailand Madam Pang telah menunjuk kapten tim Gajah Perang.

Ia memutuskan untuk memilih bek veteran Theerathon Bunmathan sebagai kapten Timnas Thailand di Piala Raja 2023.

Sedangkan striker Teerasil Dangda dan kiper Chatchai Butphrom masing-masing akan menjabat sebagai wakil kapten.

Di sisi lain, pemain berjuluk Messi-nya Thailand, Chanathip Songkrasin, tidak masuk dalam daftar pemain untuk Piala Raja 2023.

Penyerang yang bermain di Liga Jepang itu masih cedera dan belum pulih tepat waktu untuk mengikuti turnamen tersebut.

Saat Piala AFF 2022 beberapa waktu lalu, Chanathip juga sibuk membela klub Kawasaki Frontale (Jepang) sehingga tidak bisa memperkuat Timnas Thailand.

Ketika itu, Theerathon Bunmathan ditugaskan sebagai kapten tim dan ia bermain sangat baik.