Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Vietnam Dapat Kabar Buruk, Musuh Fans Timnas Indonesia Absen di FIFA Matchday

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 4 September 2023 | 09:14 WIB
Bek sayap kanan timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam Bahar (kiri), tampak sedang berebut bola dengan pemain timnas Vietnam bernama Doan Van Hau (kanan) saat berlaga pada leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 6 Desember 2023. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Timnas Vietnam mendapat kabar buruk menjelang pertandingan uji coba FIFA Matchday menghadapi Timnas Palestina.

Pertandingan kedua tim dijadwalkan berlangsung di Stadion Thien Truong, Nam Dinh, Senin (11/9/2023).

Ini merupakan kedua kalinya Stadion Thien Truong menjadi tuan rumah pertandingan Vietnam di FIFA Matchday.

Ini juga merupakan satu-satunya pertandingan uji coba yang bakal dilakoni Vietnam di FIFA Matchday September.

Baca Juga: Rekor Tim-tim Asia Tenggara di Kualifikasi Piala Asia U-23, Vietnam Paling Mengesankan

Vietnam perlu memetik kemenangan di laga ini untuk menjauhkan diri dari kejaran Palestina di peringkat FIFA.

The Golden Star Warriors saat ini menempati peringkat 95 dunia, unggul satu tingkat di atas Palestina.

Namun, Vietnam baru saja mendapat kabar buruk di tengah ambisi mereka meraih kemenangan di kandang.

Skuad besutan Philippe Troussier itu dipastikan tanpa kekuatan terbaiknya di laga kontra Palestina.

Bek kiri andalan mereka, Doan Van Hau, dipastikan absen karena masih mengalami cedera.

Nama Doan Van Hau sejatinya masuk dalam daftar pemain yang dipanggil Troussier untuk memperkuat Vietnam.

Meski begitu, Van Hau mengalami nyeri tumit dan membutuhkan waktu istirahat untuk pulih sepenuhnya dari cedera lamanya.

Kesehatan dan keselamatan, serta perawatan cedera pemain selalu menjadi prioritas utama Troussier.

Itulah alasan mengapa pelatih asal Prancis itu setuju untuk membiarkan Van Hau tetap di klub untuk menjalani perawatan.

Mantan pelatih Timnas Jepang itu mendorong Van Hau untuk fokus pada perawatan cederanya agar bisa pulih lebih cepat.

Baca Juga: Media Vietnam Terkejut Timnas U-23 Indonesia Belum Pernah Lolos ke Piala Asia U-23

Apalagi Vietnam akan menghadapi Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada November mendatang.

Meski tanpa Van Hau, Vietnam masih diperkuat oleh sejumlah nama-nama bintang yang menjadi langganan tim nasional.

Di antaranya Do Hung Dung, Nguyen Hoang Duc, Que Ngoc Hai, Nguyen Van Quyet, Nguyen Quang Hai, dan Nguyen Cong Phuong.

Van Hau sendiri dikenal sebagai musuh para fans Timnas Indonesia bahkan penggemar tim lain di Asia Tenggara.

Hal itu lantaran Van Hau kerap bermain kotor dengan melakukan pelanggaran-pelanggaran yang membahayakan lawan.

Saat ini Vietnam sedang fokus berlatih di VFF Youth Football Training Center yang terletak di Hanoi.

Vietnam akan terus berlatih di sana sebelum pindah ke Nam Dinh untuk mempersiapkan pertandingan melawan Palestina.

Selain timnas senior, sesi latihan juga diikuti oleh Timnas U-23 Vietnam yang akan berlaga di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

Dalam sesi latihan, Troussier mengatur kedua tim berlatih di lapangan yang sama meski terpisah sesuai dengan tim masing-masing.

Para pemain dilatih penguasaan bola, passing dan pertarungan bola jarak pendek dengan kecepatan sangat tinggi.

Baca Juga: Diorbitkan Shin Tae-yong di Indonesia, Pelatih Ini Malah Ingin Mati-matian Bantu Vietnam

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P