Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Ambil Langkah Berani, Panggil Pemain Kelas Cadangan dan Tanpa Gol untuk Lawan Turkmenistan

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 5 September 2023 | 13:48 WIB
Dzaky Asraf dari PSM Makassar dan Dony Tri Pamungkas dari Persija Jakarta dipanggil Shin Tae-yong perkuat Timnas Indonesia melawan Turkmenistan dalam FIFA Matchday September 2023. (INSTAGRAM.COM/PSM_MAKASSAR; PERSIJA.ID)

"Jadi kemungkinan besar absen pertandingan tanggal delapan (lawan Turkmenistan)," kata Shin Tae-yong.

Sebagai gantinya, Shin Tae-yong mempromosikan tiga pemain dari skuad U-23 ke tim senior.

Timnas U-23 Indonesia saat ini juga tengah menjalani TC di Solo sebagai persiapan Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

Tiga pemain yang turut dibawa Shin Tae-yong ke Surabaya adalah Alfeandra Dewangga, Dony Tri Pamungkas dan Dzaky Asraf.

"Tidak ada wajah baru. Kita cuma satu kali pertandingan lawan Turkmenistan."

"Jadi kita akan panggil dari timnas U-23 atas nama Dewangga, Doni dan Dzaki, mereka akan bantu," tuturnya.

Baca Juga: Liga 1 Libur, Thomas Doll Pastikan Tak Akan Persulit Shin Tae-yong Panggil Pemain Persija ke Timnas Indonesia

Dipanggilnya tiga pemain tersebut merupakan langkah berani dari pelatih asal Korea Selatan itu.

Kecuali Dewangga, keputusan Shin Tae-yong memanggil dua pemain lain bisa dikatakan sebagai langkah berani.

Pasalnya, baik Dony dan Dzaky belum bisa memberikan kontribusi besar bagi klub-klub masing-masing di Liga 1 musim ini.