Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Dua Pelatih Jebolan Barcelona Jadi Calon Pengganti Elavarasan di Timnas U-23 Malaysia
Jika Timnas U-24 Indonesia keluar sebagai juara Grup F, maka lawan yang bakal dihadapi adalah runner-up Grup E.
Grup E sendiri berisi Korea Selatan, Kuwait, Bahrain dan Thailand, dua tim terakhir berpotensi berjumpa anak asuh Indra Sjafri.
Sementara itu, jika Rizky Ridho dkk keluar sebagai runner-up grup, maka Korea Selatan selaku kandidat kuat juara Grup E jadi lawannya.
Tugas berat kembali diemban Indra Sjafri, menarik dinantikan strategi apa yang bakal dimainkannya di Asian Games 2022.
Baca Juga: Selangkah Lagi Lolos 16 Besar Asian Games 2022, Timnas U-24 Indonesia Ditunggu Penghuni Grup Neraka
"Melawan Taiwan, kami bersyukur sudah melihat pertandingan mereka saat melawan Korea Utara kemarin," ucap Indra Sjafri.
"Tentu kami untuk menghadapi pertandingan kedua ini, kami tidak boleh terlalu percaya diri, bermain lebih rapih."
"Dan berharap laga kedua nanti tim Indonesia kualitasnya akan lebih baik, seiring melakukan evaluasi dari pertandingan pertama."
"Apa-apa saja yang menjadi kekurangan kita, dan mudah mudahan melawan Taiwan kita bisa memenangkan pertandingan."