Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Asian Games 2022 - Ranking FIFA di Bawah Timnas Indonesia, Hong Kong Kejutkan Tim Peringkat 21 Dunia

By Dwi Aryo Prihadi - Minggu, 1 Oktober 2023 | 23:11 WIB
Kiper Hong Kong Tse Ka-wing berperan penting bagi timnya dalam mempertahankan keunggulan atas Iran. (SCMP.COM)

Kendati demikian, Hong Kong diuntungkan dengan mundurnya dua tim lain di Grup C yaitu Suriah dan Afghanistan.

Kondisi tersebut membuat Hong Kong tetap lolos ke 16 besar sebagai runner-up Grup C menemani Uzbekistan.

Di babak 16 besar, Hong Kong membuat kejutan pertama dengan menyingkirkan Palestina lewat kemenangan 1-0.

Kemenangan tersebut membuat Hong Kong tiba-tiba menjelma sebagai tim kuda hitam di perempat final.

Hong Kong menjadi tim dengan peringkat FIFA terendah, yakni 148, dari delapan tim di perempat final.

Peringkat FIFA Hong Kong bahkan lebih rendah daripada Timnas Indonesia yang menduduki posisi 147 dunia.

Akan tetapi, Hong Kong justru mampu mematahkan semua prediksi dengan memenangi duel melawan Iran.

Di semifinal, skuad besutan Szeto Man Chun itu akan menghadapi salah satu kandidat juara, Jepang.

Jepang lolos ke semifinal usai menang 2-1 atas Korea Utara, yang mengalahkan Timnas U-24 Indonesia di fase grup.

Menarik dinantikan apakah kejutan Hong Kong kembali akan berlanjut di semifinal atau justru sebaliknya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P