Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Ini akan menjadi peluang bagi tim besutan Philippe Troussier untuk melaju di peringkat FIFA jika mereka bisa membuat kejutan melawan tim top Asia ini," tulis keterangan dalam artikel Techz.vn.
"Seandainya Son Heung-min tidak bermain, Timnas Vietnam sedikit banyak akan lebih mudah bermain karena pengaruh bintang Tottenham itu di Timnas Korea memang tidak bisa dipungkiri."
"Berdasarkan perhitungan, Vietnam akan mendapat 7,6 poin jika menang, 2,6 poin jika seri, dan dikurangi 2,4 poin jika kalah dari Korea Selatan."
"Hanya dengan menahan imbang Timnas Korea saja, timnas Vietnam bahkan akan mendapat poin lebih banyak di peringkat FIFA dibandingkan gabungan kemenangan di Piala AFF baru-baru ini."
"Mirip dengan pertandingan melawan China, tim Vietnam mendapat 5,5 poin jika menang, 0,5 poin jika seri, dan dikurangi 4,5 poin jika kalah."
"Jika tidak kalah di kedua laga tersebut, peringkat Timnas Vietnam dipastikan akan meningkat signifikan pada update ranking FIFA bulan Oktober."
Sebagai informasi, saat ini Timnas Vietnam berada di peringkat ke-95 dalam ranking FIFA.
Sedangkan Korea Selatan menempati peringkat ke-26 dunia atau urutan ketiga di Asia.