Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dari tiga pertandingan mereka di babak penyisihan grup, Garuda Asia hanya menelan satu kekalahan.
Kekalahan itu didapat saat bersua Maroko pada laga terakhir Grup A dengan skor 1-3.
Sementara dua hasil imbang didapat kala bertemu Ekuador dan Panama.
Dengan demikian, Indonesia mampu meraup dua poin pada turnamen bergengsi ini.
Di lain sisi, Bima Sakti juga berharap adanya Piala Dunia U-17 2023 bisa berdampak baik untuk sepak bola Tanah Air.
Ia mengungkapkan bahwa ini pertama kalinya Indonesia tampil di ajang prestisius tersebut di level junior.
Baca Juga: Reaksi Media Vietnam Lihat Timnas U-17 Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2023
Oleh sebab itu, partisipasi tersebut dinilai sangat penting untuk pemain lokal.
"Ini pertama kalinya kami memainkan turnamen sebesar ini," ucap Bima, dikutip SuperBall.id dari laman resmi FIFA.
"Ini sangat penting bagi sepak bola Indonesia," jelasnya.