Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Mantan utusan PSSI , Hamdan Hamedan, kepincut dengan aksi pemain Timnas U-17 Mali bernama Solihin di Piala Dunia U-17 2023.
Hamdan Hamedan yang kini menjabat sebagai Tenaga Ahli Kemenpora (TAM) mengaku sempat bingung dengan pemain Mali yang bernama Solihin.
Rasa bingung Hamdan Hamedan ini karena ia sempat berpikir pemain Timnas U-17 Mali ada yang benar-benar bernama Solihin.
Dan ternyata, nama Solihin itu merupakan julukan yang diberikan masyarakat Indonesia ketika menyaksikan Timnas U-17 Mali berlaga.
Hal ini disampaikan Hamdan Hamedan ketika ditanya mengenai evaluasi dari penyelenggara terhadap Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia.
Baca Juga: Man United Diselidiki Gara-gara Menyajikan Ayam Mentah kepada Tamu di Old Trafford
Menurutnya, Indonesia telah sangat baik dalam menjadi tuan rumah ajang bergengsi FIFA meski hanya dalam kategori umur.
Lantas dari mana parameter sangat baik itu didapat? Hamdan Hamedan menyebut banyaknya pujian dari para kontestan Piala Dunia U-17 2023.
Tak hanya soal fasilitas, tetapi hingga ramahnya masyarakat Indonesia dalam menyambut tamu negara di ajang ini.
"Saya pikir tadi pertama ya kalau kita lihat dari komentar dari pelatih Brasil, pelatih Mali, pemain Jepang," ucap Hamdan Hamedan.