Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mendapatkan kabar yang sangat menguntungkan jelang Piala Asia 2023 di Qatar.
Seperti diketahui, dalam turnamen tersebut, Timnas Indonesia telah dinanti oleh tim-tim tangguh selama babak penyisihan grup.
Berdasarkan hasil drawing atau pengundian beberapa waktu lalu, Skuad Garuda tergabung di Grup D bersama Jepang, Irak, dan Vietnam.
Adapun turnamen Piala Asia 2023 akan berlangsung mulai 12 Januari hingga 10 Februari 2024.
Dibanding ketiga peserta lainnya di Grup D, Timnas Indonesia jelas bukan tim yang diunggulkan.
Jepang merupakan tim terbaik Asia yang menempati peringkat ke-17 dunia dan pernah merasakan empat kali gelar juara Piala Asia.
Irak dan Vietnam yang masuk dalam peringkat 100 besar di ranking FIFA juga merupakan sebuah ancaman serius bagi pasukan Shin Tae-yong.
Saat ini Irak menempati peringkat ke-63 dunia, sedangkan Vietnam berada di posisi ke-94.
Sementara itu, Timnas Indonesia masih terdampar di peringkat ke-146 dalam ranking FIFA.
Baca Juga: Tuan Rumah Piala Asia 2023 Bikin Keputusan Mengejutkan, Beda dengan Timnas Indonesia