Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas Jepang, Hajime Moriyasu, menyiapkan strategi khusus untuk bisa memetik kemenangan besar di laga perdana Piala Asia 2023.
Timnas Jepang membawa deretan pemain yang sangat berkualitas ke ajang terbesar sepak bola level Asia tersebut.
Beberapa dari mereka bahkan merupakan bintang sepak bola di Eropa.
Memiliki banyak pemain menyerang yang serba bisa, Moriyasu mengutarakan niatnya untuk bereksperimen di babak penyisihan grup.
Oleh karena itu, Timnas Jepang siap menempatkan bintang sayap seperti Kubo atau Kaoru Mitoma sebagai full-back.
Hal ini menjanjikan kekuatan ofensif Jepang akan semakin meningkat dengan nama-nama yang kaya akan kecepatan, teknik, dan kemampuan menembak dari setiap posisi di lapangan.
Informasi tersebut diungkapkan oleh surat kabar Sport Navi setelah mempublikasikan wawancara dengan Moriyasu.
Baca Juga: Pasang Target Juara, Pelatih Jepang Waspadai 4 Tim Kuat di Piala Asia 2023
"Saya dengan cermat mempelajari lawan di grup yang sama dengan saya," kata Moriyasu sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Thethao247.vn.
"Tentu saja saya sebagai pelatih kepala paham betul apa saja yang dimiliki 26 pemain timnas Jepang saat ini dan apa saja kelebihannya."