Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Matthew Davies mendapat peluang untuk membawa Malaysia unggul pada menit ke-89, namun tendangan volinya masih melambung.
Gol kemenangan Ali Madan di masa tambahan tercipta lewat sepakan dari luar kotak penalti yang gagal dijangkau Ahmad Syihan.
Hasil ini membuat Tim Negeri Jiran dipastikan finis di dasar klasemen Grup E meski masih menyisakan satu laga.
Tak hanya itu, Dion Cools dkk juga mengalami kerugian besar menyusul kekalahan dramatis dari Bahrain.
Sebagai informasi, Piala Asia 2023 adalah salah satu turnamen dengan perolehan poin signifikan dalam ranking FIFA.
Metode perhitungan FIFA didasarkan pada sifat turnamen serta posisi antara dua tim pada peringkat FIFA.
Dalam rumus perhitungan FIFA, pertandingan babak penyisihan grup Piala Asia dikalikan koefisien sebesar 35.
Tingkat koefisien tersebut lebih tinggi dibandingkan Kualifikasi Piala Dunia 2026 (dikalikan 25).
Dilansir SuperBall.id dari Football-ranking.com, Malaysia harus kehilangan 12,50 poin usai dihajar Bahrain.