Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Diminta Pulang ke Korea Selatan, Pelatih Malaysia Langsung Dipagari Kontrak Jangka Panjang

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 13 Februari 2024 | 17:00 WIB
Pelatih Timnas Malaysia, Kim Pan-gon (kanan), tengah memberikan instruksi kepada pemainnya dalam sesi latihan. (FAM.COM.MY)

Alhasil, Korea Selatan melewatkan kesempatan terbaik untuk mengakhiri puasa gelar 64 tahun di Piala Asia.

Media Negeri Ginseng STN Sports kemudian mengaitkan masalah ini dengan kepergian Kim Pan-gon.

Kim Pan-gon menjabat sebagai wakil presiden KFA dan ketua komite penguatan sebelum hijrah ke Malaysia.

Salah satu tugas utamanya adalah menyeleksi dan memilih pelatih untuk Timnas Korea Selatan.

Ia adalah sosok utama di balik perekrutan Paulo Bento sebagai pelatih Korea Selatan pada 2018 lalu.

STN Sports menilai kepergian Kim Pan-gon membuat KFA tidak mampu memilih pelatih yang tepat untuk tim nasional.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P