Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Troussier dan anak-anak asuhnya dijadwalkan akan memulai TC pada 12 Maret mendatang.
Vietnam memiliki waktu sekitar satu minggu sebelum bertolak ke Jakarta untuk bersua Timnas Indonesia.
Kedua tim akan saling berhadapan dalam laga ketiga Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Pertandingan tersebut bakal berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada 21 Maret mendatang.
Lima hari kemudian, giliran Skuad Garuda yang akan bertandang ke markas Vietnam dalam matchday keempat.
Vietnam saat ini menempati posisi kedua Grup F dengan meraup tiga poin dari dua laga, unggul dua angka atas Indonesia.