Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Beda Jauh, Ini Harga Tiket Timnas Vietnam Vs Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

By Ragil Darmawan - Selasa, 12 Maret 2024 | 08:55 WIB
Harga tiket pertandingan antara Timnas Indonesia dan Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026 telah resmi dijual. (KITAGARUDA.ID)

SUPERBALL.ID - Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) resmi mengumumkan daftar harga tiket pertandingan kontra Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Seperti diketahui, Timnas Indonesia dan Vietnam akan melanjutkan kiprah mereka dalam ajang putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Kedua tim akan saling berhadapan dua kali beruntun pada Maret ini.

Pertemuan pertama, Timnas Indonesia akan lebih dulu menjamu Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada 21 Maret 2024.

Lima hari berselang (26/3/2024), giliran Skuad Garuda yang bertandang ke markas Vietnam di Stadion My Dinh, Hanoi.

Pertandingan antara Timnas Indonesia dan Vietnam ini digadang-gadang sebagai ajang penentuan tim mana yang bakal finis sebagai dua tim teratas klasemen Grup F.

Baca Juga: Reaksi Fans Vietnam Lihat Timnas Indonesia Panggil 10 Pemain Naturalisasi di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Irak yang merupakan tim terkuat di Grup F dipercaya bakal lolos ke putaran ketiga kualifikasi sebagai juara grup.

Mereka menjalani dua pertandingan awal dengan sempurna pada November 2023.

Setelah menggilas Timnas Indonesia 5-1, Irak juga berhasil menang atas Vietnam dengan skor 1-0.

Berkat dua kemenangan tersebut, Irak saat ini memimpin puncak klasemen sementara Grup F dengan 6 poin.

Selanjutnya, Irak akan berhadapan dengan Filipina dua kali beruntun bulan ini.

Dengan demikian, satu tiket lainnya (ke putaran ketiga) kemungkinan bakal diperebutkan dengan sengit oleh Timnas Indonesia dan Vietnam.

Sebelum berlangsungnya pertandingan antara Timnas Indonesia dan Vietnam, pihak federasi kedua tim telah mengumumkan daftar harga tiket.

Di Stadion GBK, terdapat empat kategori tiket pertandingan yang dijual.

Tiket paling murah yakni di tribune atas dibanderol dengan harga Rp 100 ribu.

Sedangkan tiket termahal yang dijual di Stadion GBK yakni mencapai Rp 750 ribu.

Premium West/East: Rp 750 ribu
Garuda West/East Stand: Rp 400 ribu
Garuda North/South Stand: Rp 200 ribu
Upper Garuda Stand: Rp 100 ribu

Khusus pelanggan tertentu, PSSI memberikan diskon sebesar 20 persen untuk masing-masing kategori tiket.

Hingga artikel ini dimuat, tiket untuk kategori Upper Garuda Stand telah ludes terjual meski pertandingan baru akan bergulir satu pekan lagi.

Hal itu menandakan betapa antusiasnya pendukung Timnas Indonesia untuk memberikan dukungan langsung kepada para penggawa Garuda.

Tak hanya PSSI, Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) juga telah mengumumkan daftar harga tiket pertandingan Timnas Indonesia vs Vietnam di Stadion My Dinh, Hanoi.

Menariknya, harga yang dijual VFF untuk laga tersebut sangat berbeda jauh daripada harga tiket di Stadion GBK, khususnya untuk kategori tertinggi.

VFF juga membagi tiket pertandingan menjadi empat kategori.

Harga tiket paling murah dijual seharga 200 ribu dong, sedangkan yang termahal 600 ribu dong.

Kategori 1: 200.000 dong (Rp 126 ribu)
Kategori 2: 300.000 dong (Rp 189 ribu)
Kategori 3: 450.000 dong (Rp 283 ribu)
Kategori 4: 600.000 dong (Rp 378 ribu)

Daftar harga tersebut sama seperti saat laga kandang pertama Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Irak.

Adapun tiket pertandingan di Stadion My Dinh akan dijual mulai 15 Maret 2024 pukul 09.00 hingga 21 Maret 2024 pukul 24.00 waktu setempat atau hingga tiket terjual habis secara online.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P