Timnas Indonesia Diprediksi Tetap Gagah Tampil di Kandang Vietnam Meski Banyak Pemain Tumbang

By M Hadi Fathoni - Minggu, 24 Maret 2024 | 17:27 WIB
Timnas Indonesia sedang berfoto bersama di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (21/3/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Timnas Indonesia mengalami krisis pemain jelang pertemuan kedua kontra Vietnam dalam ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Saat ini Shin Tae-yong harus memutar otaknya lebih keras lagi.

Ia harus meracik taktik untuk Timnas Indonesia sedemikian rupa.

Pasalnya skuad Garuda harus kehilangan beberapa pilarnya akibat kondisi kebugaran yang kurang fit, cedera, maupun akumulasi kartu.

Setidaknya ada tujuh pemain yang hampir dipastikan absen membela Garuda saat melakoni laga kedua melawan Vietnam pada Selasa (26/3/2024) mendatang.

Yakob Sayuri, Ivar Jenner, Rafael Struick, dan Muhammad Riyandi dikabarkan tengah sakit demam.

Lalu ada nama Nadeo Argawinata yang juga mengalami demam dan juga ditambah cedera.

Gelandang milik Persib Bandung, yakni Marc Klok, juga sudah meninggalkan timnas.

Ia bergegas menuju Singapura untuk menjalani perawatan cederanya.

Baca Juga: Dua Hari Jelang Bentrokan dengan Vietnam, Penggawa Timnas Indonesia Ngaku Kelelahan