Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Media Vietnam prediksi Timnas U-23 Indonesia dibantai Australia di Piala Asia U-23 2024 dan segera pulang ke Tanah Air lebih cepat.
Laga hidup-mati Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024 tengah jadi sorotan utama publik Vietnam lewat salah satu media lokalnya.
Salah satu media Vietnam, Soha.vn, bahkan tak segan memberikan prediksinya terkait hasil akhir pertandingan Timnas U-23 Indonesia melawan Australia.
Melakoni matchday kedua fase Grup A Piala Asia U-23 2024, skuad Garuda Muda asuhan Shin Tae-yong berhadapan melawan Australia.
Sebelumnya, Australia meraih hasil imbang melawan Yordania dan kini berhasrat mengamankan tiga poin demi menjaga asa lolos ke perempat final.
Baca Juga: 3 Catatan Penting Vietnam Usai Kalahkan Kuwait, Tarik Pemain Lawan Masih Jadi Kebiasaan Buruk
Australia tentu bukan tim yang bisa disepelekan, laga ini layaknya de javu babak 16 besar Piala Asia 2023.
Di mana saat itu Timnas Indonesia tersingkir dari turnamen setelah menelan kekalahan dengan skor cukup telak 0-4 dari Australia.
Tradisi meraih kemenangan tentu akan coba dijaga Australia lewat tim junior mereka, apalagi berhadapan dengan Indonesia.
Karena itu, Soha.vn tak segan memprediksi Timnas U-23 Indonesia bakal menelan kekalahan telak dari Australia di pertandingan nanti.
Kekalahan yang sekaligus menjadi penentu nasib skuad Garuda Muda di Piala Asia U-23 2024 resmi berakhir meski menyisakan satu laga terakhir.
"Piala Asia U-23 2024, prediksi Timnas U-23 Indonesia vs Australia, skuad Garuda Muda berisiko tersingkir lebih awal," tulis Soha.vn.
"Prediksi super komputer yang paling mungkin terjadi di pertandingan ini adalah Australia menang 1-0, 2-0 dan 3-0," imbuh mereka.
Kekalahan dari Australia tentu tidak akan mengubah posisi Timnas U-23 Indonesia di dasar klasemen Grup A Piala Asia U-23 2024.
Hasil ini juga bisa berdampak buruk untuk laga selanjutnya, bisa-bisa skuad Garuda Muda berakhir tanpa poin di ajang ini.
Meski begitu, bukan Timnas U-23 Indonesia jika tidak berjuang hingga akhir dan memastikan keajaiban itu ada melalui perjuangan keras.
Jika berhasil mengalahkan Australia, maka Timnas U-23 Indonesia bisa duduk di peringkat kedua klasemen dengan catatan Yordania kalah dari Qatar.
Andai Yordania menang, maka laga terakhir fase grup akan jadi penentu lolos tidaknya Timnas U-23 Indonesia ke babak perempat final.
Baca Juga: Rekap Hasil Piala Asia Futsal 2024 - Vietnam Diimbangi Myanmar, Tuan Rumah Thailand Cukur China
Tentu saja masyarakat Indonesia berharap Shin Tae-yong berhasil memberikan tiga poin di pertandingan melawan Australia.
Kemenangan di laga ini sangat penting guna mengembalikan mentalitas pemain yang sempat dibuat down oleh wasit dan Qatar.
Dengan begitu, tugas meraih tiga poin saat melawan Yordania di pertandingan terakhir dirasa akan jauh lebih mudah.