Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kemarin Menghujat, Kini Publik Vietnam Sepakat Timnas U-23 Indonesia Dicurangi Wasit Usai Tonton Laga Qatar Vs Yordania

By M Hadi Fathoni - Sabtu, 20 April 2024 | 09:16 WIB
Pemain timnas U-23 Indonesia Komang Teguh merayakan golnya ke gawang Australia di Piala Asia U-23 2024 (PSSI)

Sebab ia menghukum Indonesia dengan dua kartu merah dan sebuah penalti yang diberikan untuk Qatar.

Usai laga, PSSI langsung melayangkan surat protes kepada Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) terkait hal ini.

Selain itu, Shin Tae-yong selaku pelatih kepala juga mengungkap rasa tak puasnya.

Di lain sisi, publik Vietnam ternyata ikut campur dalam urusan ini.

Beberapa waktu lalu, warganet Negeri Naga Biru menghujat tindakan PSSI yang melaporkan aksi Nasrullo ke AFC.

Namun, kini mata mereka kian terbuka setelah menyaksikan laga kedua Grup A antara Qatar melawan Yordania U-23.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Jassim bin Hamad Stadium, Doha, tersebut tuan rumah kembali menang lagi, Kamis (18/4/2024) malam WIB.

Ahmed Al-Rawi dkk sukses memetik kemenangan dengan skor 2-1.

Lagi dan lagi, ada peran wasit di balik kemenangan sang tuan rumah.

Baca Juga: Daftar Tim Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-24 2024, Timnas U-23 Thailand Mati Kutu