Harapan Shin Tae-yong Gagal Terwujud Usai Timnas U-23 Indonesia Ketemu Korea Selatan di 8 Besar

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 22 April 2024 | 22:52 WIB
Pelatih kepala Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. (PSSI.ORG)

SUPERBALL.ID - Timnas U-23 Indonesia dipastikan akan bertemu Timnas U-23 Korea Selatan di babak perempat final Piala Asia U-23 2024.

Kepastian itu didapat setelah Korea Selatan mampu mengalahkan Jepang pada laga terakhir mereka di Grup B.

Bermain di Stadion Jassim Bin Hamad, Al Rayyan, Qatar, Senin (22/4/2024) malam WIB, Korea Selatan menang 1-0.

Gol kemenangan Korea Selatan tercipta pada menit ke-74 lewat sundulan Kim Min-woo usai menerima umpan sepak pojok.

Baca Juga: Hasil Piala Asia U-23 2024 - Korea Selatan Jumpa Timnas U-23 Indonesia di 8 Besar Usai Tekuk Jepang

Kemenangan ini membuat Korea Selatan memastikan diri lolos ke perempat final sebagai juara Grup B.

Skuad besutan Hwang Sun-hong itu meraup 9 poin dari 3 laga, unggul 3 poin atas Jepang di posisi kedua.

Di perempat final, Korea Selatan akan bertemu Indonesia yang lolos ke babak 8 besar sebagai runner-up Grup A.

Duel kedua tim bakal dihelat di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat (26/4/2024) pukul 00.30 WIB.

Pertemuan Indonesia dan Korea Selatan di perempat final membuat harapan Shin Tae-yong gagal terwujud.

Sebelumnya, pelatih asal Korea Selatan itu berharap tidak bertemu dengan negara asalnya di perempat final.

Ia mengaku lebih senang Indonesia dan Korea Selatan bertemu di final dan lolos ke Olimpiade Paris 2024 bersama-sama.

Perlu diketahui, tiga tim teratas di Piala Asia U-23 2024 berhak lolos ke Olimpiade Paris 2024.

Sedangkan tim peringkat keempat akan melakoni laga play-off melawan wakil Afrika Guinea untuk berebut tiket terakhir.

Baca Juga: Bikin Gempar, Media Asing Masih Ragu Timnas U-23 Indonesia Bisa Lolos Olimpiade

"Saya belum tahu lawan perempat finalnya Korea atau Jepang," kata Shin Tae-yong, dikutip SuperBall.id dari Donga.

"Tapi saya akan bersiap untuk besok setelah menyaksikan pertandingan tim-tim terbaik di Asia."

"Saya akan senang jika bertemu Korea di final. Itu adalah adalah impian dan keinginan saya."

"Saya berharap kita bisa bertemu di final daripada di perempat final dan pergi ke Olimpiade bersama-sama," tambahnya.

Di sisi lain, Hwang Sun-hong justru mengaku menantikan pertemuan melawan Garuda Muda di perempat final.

Timnas U-23 Indonesia asuhan pelatih Shin Tae-yong membuat kejutan dengan mengalahkan Australia.”

“Jadi ada peluang bagus mereka bisa menjadi lawan kami di perempat final,” ujar Hwang Sun-hong, dilansir dari media Korea Selatan, SBS, Sabtu (20/4/2024).

Timnas U-23 Indonesia finis di posisi kedua Grup A dengan mengoleksi enam poin dari dua pertandingan.

Setelah takluk 0-2 dari Qatar, Rizky Ridho dkk mampu menekuk Australia 1-0 sebelum membantai Yordania 4-1.