Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Fans Ngebet Timnas Indonesia Lolos ke Putaran Ketiga, Apa Respons Shin Tae-yong?

By Metta Rahma Melati - Selasa, 14 Mei 2024 | 11:25 WIB
Pelatih Shin Tae-yong optimistis membawa Timnas Indonesia lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Fans sudah tak sabar menanti Timnas Indonesia segera lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Pintu ke sana saat ini memang sudah terbuka cukup lebar.

Berdasarkan klasemen sementara Grup F putaran kedua, Indonesia paling berpeluang mendampingi Irak.

Indonesia di posisi kedua dengan nilai 7, terpaut 5 poin dari pemimpin klasemen Irak.

Di bawahnya Vietnam dengan 3 poin dan Filipina 1 poin.

Seperti halnya semua tim lain, Skuad Garuda menyisakan dua laga melawan Irak dan Filipina pada 6 dan 11 Juni mendatang.

Baca Juga: Hadapi Irak dan Filipina, Media Vietnam Sebut Timnas Indonesia Bawa Skuad Paling Kuat yang Pernah Ada dalam Sejarah

Shin Tae-yong sudah menutup lembaran Olimpiade Paris 2024 setelah Timnas U-23 Indonesia kalah kontroversial 0-1 dari Guinea dalam play-off.

Lembaran baru Shin sekarang adalah Piala Dunia 2026.

Menurutnya, Indonesia masih memiliki kesempatan untuk tampil di kancah internasional, bahkan jauh lebih bergengsi.