Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Penjelasan PSSI soal Tiket Timnas Indonesia yang Mahal: Butuh Uang yang Banyak untuk Bangun Tim Kuat

By M Hadi Fathoni - Kamis, 16 Mei 2024 | 15:34 WIB
Salah satu kelompok suporter timnas Indonesia, La Grande Indonesia memberi pernyataan terkait anggapan koreo bendera Belanda di laga timnas Indonesia Vs Vietnam, Kamis (21/3/2024). (TWITTER.COM/LAGRANDEINDO)

"Jadi, memang timnas makin kuat, pendanaan makin kuat. Maka, dibutuhkan dana yang banyak," kata Arya, dalam keterangan yang diterima.

"Jadi, tidak ada kita cari untung. Ini semua untuk membiayai timnas salah satunya," jelasnya.

Baca Juga: Media Vietnam Ikut Sesalkan Thom Haye Dipandang Rendah Como 1907

Arya juga mengatakan mereka memiliki pendapatan dari hak siar.

Akan tetapi, mereka juga tak bisa mengandalkan pendapatan itu saja.

Salah satu cara agar keuangan PSSI stabil adalah dengan cara menaikkan harga tiket pertandingan.

"Memang ada hak siar, tapi itu tidak cukup. Maka, salah satunya dari tiket juga," katanya.

Meskipun sudah menaikkan harga tiket hingga dua kali lipat, Arya menjelaskan bahwa hal tersebut juga masih kurang.

Saat ini, pihaknya tetap berusaha mencari pendanaan lain demi mendukung Shin Tae-yong dan anak asuhnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P