Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Badan sepak bola dunia FIFA merespons usulan Palestina terkait sanksi untuk Israel dalam kongres di Bangkok, Thailand, Jumat (17/5/2024).
Kongres tersebut dihadiri delegasi dari 211 negara asosiasi anggota FIFA, termasuk PSSI dari Indonesia.
Dalam kongres itu, muncul desakan agar Israel disanksi tidak bisa mengikuti pertandingan internasional di bawah FIFA.
Permintaan tersebut datang dari Asosiasi Sepak Bola Palestina (PFA).
Penyebabnya adalah agresi militer Israel ke Gaza Palestina sejak 7 Oktober 2024 lalu yang dianggap sebagai genosida.
Baca Juga: Maaf, Elkan Baggott Sedang Piknik di Maladewa
PFA menulis "semua infrastruktur sepak bola di Gaza hancur, atau rusak parah, termasuk stadion bersejarah Al-Yarmuk."
Presiden PFA Jibril Rajoub mengatakan "rakyat Palestina, termasuk keluarga sepak bola Palestina, sedang mengalami bencana kemanusiaan yang belum pernah terjadi sebelumnya."
Ia mengatakan 193 pesepakbola termasuk di antara ribuan warga Palestina yang tewas dalam perang.
Lebih dari 35.000 warga Palestina telah tewas dalam perang, menurut Kementerian Kesehatan Gaza, dan sekitar 80 persen populasi Gaza telah diusir dari rumah mereka.