Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Dapat Pujian dari Media Vietnam, Keputusan Cerdas Bawa Lapis Dua Timnas Indonesia ke ASEAN Cup 2024

By M Hadi Fathoni - Rabu, 29 Mei 2024 | 15:59 WIB
(Dari kiri ke kanan) Shayne Pattynama, Egy Maulana Vikri, Ivar Jenner, Muhammad Ferarri, Rizky Rodho, dan Asnawi Mangkualam sedang berlatih bersama timnas Indonesia di Lapangan B, Senayan, Jakarta, Selasa (28/5/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Kemungkinan, skuad utama yang berisikan pemain-pemain inti akan fokus untuk ajang Kualifikasi Piala Dunia.

Sementara skuad kedua, Shin akan memanggil para pemain yang berkarier di Liga 1 untuk membantu timnas di ajang ASEAN Cup mendatang.

Kendati demikian, belum bisa dipastikan apakah rencana ini benar-benar akan dilakukan atau tidak.

Pasalnya, Shin harus berdiskusi terlebih dahulu dengan Erick Thohir selaku Ketua Umum PSSI.

"Untuk masalah bentuk dua tim atau tetap seperti ini, mungkin harus diskusi dulu dengan Pak Erick, Ketua Umum PSSI saat ini."

"Jadi kita diskusi dulu baru akan diumumkan bagaimana," kata Shin Tae-yong.

Di lain sisi, rencana ini justru mendapat pujian dari salah satu media asal Vietnam yakni Soha.

Menurut mereka, cara ini merupakan ide yang sangat brilian.

Pasalnya, dengan rencana ini sejumlah masalah bisa teratasi.

Shin akan dengan mudah mengatasi betapa padatnya jadwal di akhir tahun.