Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Siaran Langsung Euro 2024, Laga Pembuka Jerman Vs Skotlandia Pukul 02.00 WIB

By Ragil Darmawan - Kamis, 13 Juni 2024 | 14:20 WIB
Timnas Jerman berhadapan dengan Skotlandia dalam pertandingan pembuka Euro 2024. (UEFA.COM)

SUPERBALL.ID - Pesta sepak bola terbesar di Eropa yakni Euro 2024 akan segera berlangsung, MNC Group kembali menjadi official broadcaster.

Turnamen empat tahunan itu akan bergulir di Jerman mulai 14 Juni hingga 14 Juli 2024.

Bertindak sebagai tuan rumah, Timnas Jerman berada di Grup A bersama Skotlandia, Hungaria, dan Swiss.

Sang juara bertahan Timnas Italia menempati Grup B bersama Spanyol, Kroasia, dan Albania.

Baca Juga: Superkomputer Prediksi Tim Mana yang Bakal Menangi Euro 2024, Kans Juara Bertahan Cuma 5 Persen

Berikut daftar 24 tim peserta Euro 2024 selengkapnya:

GRUP A
Jerman, Skotlandia, Hungaria, Swiss

GRUP B
Spanyol, Kroasia, Italia, Albania

GRUP C
Slovenia, Denmark, Serbia, Inggris

GRUP D
Polandia, Belanda, Austria, Prancis

GRUP E
Belgia, Slovakia, Rumania, Ukraina

GRUP F
Turki, Georgia, Portugal, Republik Ceska

Sebagai informasi, Timnas Jerman belum pernah melaju melampaui babak 16 besar sejak Euro 2016.

Namun, sekarang mereka akan tampil di kandang sendiri dan diberkahi dengan deretan pemain berkualitas.

Hal itulah yang menjadi alasan Ilkay Guendogan yakin tim tuan rumah bisa melaju jauh di Euro 2024.

Kapten Timnas Jerman tersebut telah memenangi segalanya di level klub, namun di kancah internasional, kesuksesan diimbangi dengan kekecewaan.

Guendogan hanya menjadi penghangat bangku cadangan selama gelaran Euro 2012 di Polandia dan Ukraina.

Ia juga melewatkan kemenangan Jerman di Piala Dunia 2014 Brasil dan pencapaian semifinal Euro 2016 di Prancis akibat cedera.

Sejak saat itu, Guendogan selalu hadir bersama skuad Timnas Jerman, meskipun negaranya belum melaju melampaui babak 16 besar dalam kurun waktu tersebut.

Sekarang, dengan turnamen yang berlangsung di kandang sendiri dan kemajuan di bawah bimbingan Julian Nagelsmann, gelandang Barcelona berusia 33 tahun itu bertekad untuk memanfaatkan peluangnya di Euro 2024.

"Kami yakin karena telah mempersiapkan diri dengan sangat baik, penuh kualitas dan ada banyak potensi dalam skuad," ujar Guendogan sebagaimana dikutip SuperBall.id dari laman UEFA.

"Kami berharap kali ini kami dapat mengambil manfaat dari euforia di negara asal kami dan dukungan dari para penggemar, dan hal ini dapat membawa kami bersama."

"Tapi kami tahu pertama-tama kami harus mendapatkan kepercayaan dari fans kami di lapangan. Jika kita melakukannya, saya pikir kita akan berhasil."

Rencananya, seluruh pertandingan Euro 2024 akan disiarkan langsung oleh MNC Group yakni RCTI, INews, dan MNCTV.

Selain itu, pertandingan dapat juga disaksikan melalui live streaming di Vision plus.

Ajang Euro 2024 akan dibuka dengan laga antara tuan rumah Jerman melawan Timnas Skotlandia.

Duel kedua tim bakal berlangsung di Stadion Fusball Arena, Muenchen, Sabtu (15/6/2024) pukul 02.00 WIB.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P