Tak Lolos Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Vietnam Takut Prestasinya Disamai Timnas Indonesia

By M Hadi Fathoni - Jumat, 14 Juni 2024 | 14:56 WIB
Thom Haye sedang melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam laga keenam babak penyisihan grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara timnas Indonesia versus timnas Filipina di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (11/6/2024). Indonesia menang 2-0 atas Filipina dan memastikan l (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Timnas Indonesia diprediksi akan menyamai prestasi yang pernah diukir oleh Timnas Vietnam pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Kubu Vietnam memanas usai mengetahui skuad Garuda melenggang ke putaran ketiga babak kualifikasi.

Terlebih lagi, Indonesia lah yang menghentikan langkah The Golden Star Warriors pada kesempatan kali ini.

Seperti diketahui, anak asuh Kim Sang-sik gagal ke putaran berikutnya setelah hanya menempati peringkat ketiga klasemen akhir Grup F dengan 6 poin.

Di lain sisi, tim Merah-Putih berhasil mengamankan peringkat kedua klasemen Grup F usai mengumpulkan 10 poin.

Catatan itu mengantarkan Indonesia melaju ke putaran berikutnya.

Tak hanya itu, tim besutan Shin Tae-yong adalah perwakilan tunggal dari kawasan ASEAN di putaran ketiga.

Keberhasilan ini juga turut menyamai prestasi Timnas Vietnam pada Kualifikasi Piala Dunia edisi 2022 lalu.

Pada saat itu, hanya Golden Star Warriors saja yang mampu melaju ke putaran berikutnya dari kawasan ASEAN.

Baca Juga: Media Vietnam Prediksi 6 Naturalisasi Anyar Perkuat Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026