Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Southgate hampir diberikan gelar bangsawan setelah membawa Inggris ke final besar pertama mereka sejak 1966 di Euro 2020," tulis Telegraph dalam laporannya yang dikutip SuperBall.id dari Daily Mail.
"Namun mereka kalah dari Italia melalui adu penalti di Wembley," lanjut laporan tersebut.
Kini, pemberian gelar bangsawan tersebut tak bisa lagi ditunda oleh pihak kerajaan.
Hal itu dikarenakan sang arsitek sudah mencatatkan prestasi baik dalam kurun waktu tujuh tahun terakhir.
Ia mampu membawa Inggris menjadi semifinalis Piala Dunia 2018, finalis Euro 2020, perempat final Piala Dunia 2022, dan semifinalis Euro 2024.
Southgate juga hampir menyamai prestasi dua pelatih Inggris terdahulu, yakni Sir Alf Ramsay dan Sir Walter Winterbottom.
Selain dirinya, ada Harry Kane juga yang berpotensi diberi gelar bangsawan.
Kane yang berstatus sebagai kapten tim dan top skor sepanjang sejarah Inggris dirasa layak mendapat gelar MBE.
"Kini ia menjadi manajer Inggris tersukses sejak era Sir Alf Ramsay dan membawa timnya ke final Euro 2020, perempat final Piala Dunia 2022, dan semifinal Euro 2024."
Baca Juga: Prediksi Legenda Man United untuk Laga Belanda Vs Inggris di Semifinal Euro 2024
"Southgate juga mencapai pertandingannya ke-100 sebagai pelatih saat mendampingi timnya menang adu penalti melawan Swiss."
"Hanya Sir Alf dan Sir Walter Winterbottom yang mampu mencapai lebih banyak dari itu."
"Kapten tim, yakni Harry Kane juga diperkirakan akan diberi gelar kebangsawan MBE (Member of the Order of the British Empire)," tutup laporan tersebut.
Kini The Three Lions akan berhadapan dengan Spanyol pada laga semifinal Euro 2024.
Duel tersebut akan berlangsung di Signal Iduna Park, Dortmund, pada Kamis (11/7/2024) pukul 02.00 dini hari WIB nanti.