Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Timnas Indonesia memiliki peluang besar lolos ke Piala Dunia 2026, Arya Sinulingga selaku anggota Exco PSSI membeberkan alasannya.
Bagi Arya Sinulingga, masyarakat Indonesia tentu berharap timnas mampu duduk di peringkat ketiga atau keempat fase grup putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Karena hanya itu yang menjadi target realistis Timnas Indonesia di putaran ketiga kualifikasi, lantas bagaimana bisa mencapai tujuan itu?
Dari kaca mata Arya Sinulingga, ada satu hal yang harus dimanfaatkan dengan baik oleh Timnas Indonesia agar bisa lolos.
Menurut anggota Exco PSSI ini, satu-satunya kelebihan Skuad Garuda pada babak ini adalah bermain di kandang sebagai tuan rumah.
"Kita pasti pengin masuk ke Round 4 yaitu masuk peringkat 3-4 lah kita di grup ini," ucap Arya Sinulingga seperti dikutip Superball.id dari BolaSport.com.
"Bagaimana cara kita untuk bisa masuk di rank 3 rank 4 lah gitu ya supaya kita masuk Round 4?"
"Sudah pasti kelebihan kita sebagai tuan rumah harus kita manfaatkan," imbuhnya.
Lima laga kandang Timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 akan mulai dijalani pada 10 September 2024.
Baca Juga: TC Jangka Panjang Hanya Berlaku untuk Timnas Kelompok Umur, Bukan Senior
Tepatnya melawan Australia di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur, yang kini memang jadi kandang Skuad Garuda.
Arya Sinulingga berharap Timnas Indonesia bisa memetik kemenangan di setiap laga kandang yang dijalani nanti.
"Lima kali main sebagai tuan rumah ini kita harus dapat angka penuh gitu," ujar Arya Sinulingga.
"Itu kita punya peluang besar kalau kita bisa masuk di setiap kita di tuan rumah kita bisa menang ya itu kemungkinan kita masuk besarnya makin baik gitu."
"Nah ini yang dibutuhkan ya dibutuhkan oleh kita," imbuhnya.
Bukan tanpa alasan Arya bisa berharap demikian, ia memandang dukungan suporter Tanah Air yang sangat kuat setiap kali bermain di kandang.
Pemain Timnas Indonesia pun dirasa lebih memiliki mental kuat memenangi laga jika bermain di kandang sendiri.
Itulah peluang yang harus dimanfaatkan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, menurut Arya Sinulingga.
Baca Juga: Diincar Persib Bandung, Harga Pasaran Alexandre Pato Ternyata Lebih Murah dari Eks Timnas Indonesia
"Apalagi dengan apa suporter kita yang sangat kuat ya kita berharap bahwa kita akan bisa punya mental memenangkan di setiap ketika home kita," kata Arya.
"Tapi kita berharap di tuan rumah itu ketika jadi tuan rumah kita dapat poin yang baik jangan sampai kita kalah."
"Nah itu peluang yang harus kita manfaatkan untuk ronde ketiga," imbuhnya.
Menarik dinantikan seperti apa perjuangan Timnas Indonesia menuju Piala Dunia 2026, akankah mimpi itu akan terwujud? Atau sirna di tengah jalan.
Meski diakui, lolos ke Piala Dunia 2026 bukanlah target utama yang dibebankan PSSI kepada Shin Tae-yong.