Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sempat nyaris ditebang saat Stadion Gelora 10 November dipilih AFF sebagai venue ASEAN Cup U-19 2024.
Namun Eri Cahyadi selaku Walikota Surabaya, menyebut jika AFF tidak mempermasalahkan adanya pohon di Stadion Gelora 10 November.
Sederet pertandingan bersejarah pernah digelar di stadion ini, mulai dari menggelar laga Niac Mitra melawan Arsenal pada 16 Juni 1983.
Kemudian duel Persebaya Surabaya melawan PSV Eindhoven pada 1996, venue yang dulunya bernama Stadion Tambaksari.
Akan tetapi sejak 1969, nama resmi dari stadion ini adalah Gelora 10 November atau Nopember jika menggunakan ejaan lama.
Stadion Gelora 10 November masih akan menjadi venue menggelar laga Grup B ASEAN Cup U-19 2024.
Di antaraya laga Vietnam melawan Myanmar pada 18 Juli, kemudian Australia melawan Vietnam dan Myanmar melawan Laos pada 21 Juli.
Kemudian terakhir menggelar laga Myanmar melawan Australia pada 24 Juli 2024.
Baca Juga: Resah dengan Kamajuan Pesat Timnas Indonesia, Vietnam Sangat Ingin Lakukan Hal Ini
Khusus untuk Australia, Trevor Morgan mengaku memainka pertandingan pada pukul 15.00 sore merupakan sebuah tantangan besar bagi timnya.