Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Marc Klok berambisi membawa Persib Bandung menuju kemenangan pada laga perdana Grup A Piala Presiden 2024 melawan PSM Makassar.
Tim berjuluk Maung Bandung tersebut akan memulai kampanye mereka pada hari ini.
Mereka akan berhadapan dengan Pasukan Ramang di Stadion Si Jalak Harupat, Kab. Bandung, Jumat (19/7/2024) pukul 15.00 WIB.
Pada regular series musim lalu, PSM jauh lebih unggul dibanding Persib.
Dalam dua pertemuan terakhir, tim asal Sulawesi Selatan tersebut mampu meraih satu kemenangan dan satu hasil imbang.
Anak asuh Bernardo Tavares sukses melibas Persib dengan skor 4-2 pada laga perdana.
Namun, mereka harus bermain imbang 0-0 pada pertemuan kedua.
Kendati demikian, anak asuh Bojan Hodak tak ingin memperpanjang rekor buruk tersebut.
Skuad Pangeran Biru siap meraih kemenangan pada laga sore nanti.
Di lain sisi, ada satu mantan pemain PSM yang membela Persib saat ini.
Ia adalah gelandang berlabel Timnas Indonesia, yakni Marc Klok.
Seperti diketahui, PSM bisa dibilang menjadi batu loncatan Klok berkarier di Tanah Air.
Pemain berusia 31 tahun tersebut datang ke Indonesia pada tahun 2017 lalu.
Klok berseragam PSM selama tiga tahun hingga 2020 dan lalu memutuskan bergabung dengan Persija Jakarta.
Bersama Tim Kapal Pinisi, Klok mampu meraih gelar Piala Indonesia pada tahun 2019 silam.
Kini, ia harus kembali bertanding melawan mantan timnya tersebut.
Terkait hal itu, Klok merasa duel kontra PSM selalu terasa spesial bagi dirinya.
Pasalnya, semua kesuksesan yang ia raih di Indonesia berasal dari klub tersebut.
Baca Juga: Duo Maut Lini Serang Asal Brasil Bantu Bek Anyar Persib Bandung Beradaptasi di Bumi Pasundan
Ia yakin, duel sore nanti akan menjadi partai menarik bagi kedua tim.
"Selalu terasa spesial karena petualangan saya dimulai di sana," kata Klok, dikutip SuperBall.id dari laman resmi klub.
"Merupakan pertandingan yang bagus," lanjutnya.
Lebih lanjut, ia juga acap kali mencetak gol ke gawang mantan timnya itu.
Kini, ia juga menargetkan bisa menjebol gawang milik anak asuh Bernardo Tavares lagi.
Hal itu demi membantu sang Maung Bandung meraih kemenangan perdana di Piala Presiden 2024.
"Saya selalu cetak gol lawan (PSM) Makassar, semoga besok lagi," pungkasnya.