Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

ASEAN Cup U-19 2024 - Tekad Kuat Pelatih Vietnam Tak Selaras dengan Nasib Timnya yang Di Ujung Tanduk

By Ragil Darmawan - Senin, 22 Juli 2024 | 09:16 WIB
Pelatih Vietnam Hua Hien Vinh saat menghadari Pre-Match Press Conference di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Rabu (17/7/2024) siang WIB. (TOMMY NICOLAS/BOLASPORTCOM)

Akan tetapi, peluang mereka untuk lolos ke semifinal melalui jalur runner-up terbaik juga sangat tipis.

Langkah pertama yang harus dilakukan Vietnam adalah memenangi pertandingan terakhirnya melawan Laos.

Selain itu, mereka juga harus berharap Myanmar tidak menang atas Australia untuk bisa naik ke posisi dua klasemen Grup B.

Apabila skenario di atas berhasil (finis sebagai runner-up Grup B), Vietnam masih harus melihat tim peringkat kedua dari grup lainnya (B dan C).

Situasi saat ini terlihat bahwa Timor Leste dan Filipina sama-sama telah mengoleksi 3 poin di Grup A, sedangkan Timnas U-19 Indonesia mengantongi 6 poin.

Apabila Timor Leste atau Filipina menang di laga terakhir, maka Vietnam dipastikan tersingkir.

Sementara itu, Grup C yang baru memainkan satu pertandingan telah menghasilkan dua tim pemenang yakni Thailand dan Malaysia.

Pertandingan kedua Grup C baru akan berlangsung hari ini, Senin (22/7/2024).

Berdasarkan jadwal, Thailand akan melawan Brunei terlebih dahulu lalu disusul duel Malaysia versus Singapura.

Di atas kertas, Thailand dan Malaysia jelas lebih diunggulkan dalam pertandingan tersebut.

Apabila kedua tim tersebut sama-sama berhasil meraih kemenangan, maka Vietnam dipastikan bakal pulang kampung lebih cepat sebelum mereka menjalani laga terakhirnya.

 
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P