Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Persis Solo menyabet tempat ketiga turnamen pramusim Piala Presiden 2024 usai menaklukkan Persija Jakarta.
Laga perebutan peringkat ketiga tersebut berlangsung di Stadion Manahan, Surakarta, pada Sabtu (3/8/2024) malam WIB.
Laskar Sambernyawa meraih kemenangan pada laga kali ini dengan skor 1-0.
Gol itu disumbangkan oleh Ricardo de Lima pada menit ke-10'.
JALANNYA PERTANDINGAN
Pertandingan ini langsung dikuasai oleh Persis sejak menit pertama.
Anak asuh Milomir Seslija hampir unggul lebih dulu pada menit ke-8'.
Sayangnya tandukan Sutanto Tan masih melebar dari gawang yang dijaga oleh Andritany Ardhiyasa.
Berselang dua menit kemudian, gol sang tuan rumah akhirnya datang juga.
Baca Juga: Jelang Laga Perebutan Tempat Ketiga Piala Presiden 2024, Persija Tak Mau Muluk-muluk di Markas Lawan
Berawal dari umpan Sho Yamamoto, Ricardo de Lima menjebol gawang Macan Kemayoran lewat tandukan tajam.
Walhasil skor langsung berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan Persis.
Memasuki pertengahan babak pertama, Laskar Sambernyawa semakin getol menambah keunggulan.
Beberapa kali Ramadhan Sananta mengancam gawang tim Ibu Kota.
Akan tetapi skor 1-0 tetap tak berubah hingga turun minum.
Pada babak kedua, tim besutan Carlos Pena hampir menyamakan kedudukan pada menit ke-54'.
Dony Tri Pamungkas yang berdiri bebas di depan gawang melepaskan satu sepakan keras.
Namun aksinya tersebut masih bisa diselamatkan oleh Muhammad Riyandi.
Persija yang mencoba untuk menerobos pertahanan Persis kian kesulitan saat memasuki menit ke-60'.
Baca Juga: Tak Hanya Shin Tae-yong, Pelatih Persis Solo Juga Keluhkan Buruknya Teknik Dasar Pemain Indonesia
Sementara itu, lini serang Laskar Sambernyawa juga tak terlalu efektif pada babak kedua ini.
Hal itu membuat kedua tim sama-sama mengalami kebuntuan pada laga kali ini.
Walhasil, pertandingan ini berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan Persis Solo.
Dengan begitu, tim asal Jawa Tengah tersebut berhasil mengamankan peringkat ketiga turnamen pramusim ini.