Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Usai Dibantai Jepang, Ini Janji Pelatih China Saat Jumpa Arab Saudi

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 10 September 2024 | 16:42 WIB
Pelatih Timnas China, Branko Ivankovic (The-AFC.com)

SUPERBALL.ID - Timnas China mengawali perjalanan di Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dengan hasil memilukan.

Skuad besutan Branko Ivankovic itu dibantai Timnas Jepang 0-7 di Stadion Saitama, Kamis (5/9/2024).

Pada laga tersebut, China hanya mampu melepaskan satu tembakan dan tidak tepat sasaran.

Hasil tersebut sekaligus memperpanjang rekor tidak pernah menang China atas Jepang sejak 26 tahun lalu.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Palestina Siap Bikin Kejutan Kedua di Malaysia

Kekalahan dari Jepang juga menjadi kekalahan terbesar kedua China setelah takluk 0-8 dari Brasil pada 2012 silam.

Itu juga menjadi kekalahan terbesar yang dialami sebuah tim pada matchday pertama putaran ketiga.

Selanjutnya, China akan menjamu Timnas Arab Saudi yang bermain imbang 1-1 melawan Timnas Indonesia di laga pertama.

Pertandingan China versus Arab Saudi bakal digelar di Stadion Sepak Bola Dalian Suoyuwan, Selasa (10/9/2024).

Menjelang laga tersebut, Ivankovic mengungkapkan bahwa timnya berada dalam kondisi yang baik.