Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Manchester City tidak baik-baik saja menyusul cederanya Kevin De Bruyne jelang melawan Arsenal di pekan kelima Liga Inggris 2024-2025.
Cedera yang dialami Kevin De Bruyne saat berlaga di Liga Champions melawan Inter Milan bukan pertanda baik untuk Manchester City.
Manchester City dihadapkan laga sulit dalam lanjutan Liga Inggris 2024 saat melawat ke Stadion Emirates, markas Arsenal pada Minggu (22/9/2024).
Arsenal juga tidak akan diperkuat sejumlah bintangnya dan total ada 9 pemain yang terancam absen melewatkan laga akbar nanti.
Hingga kini kondisi De Bruyne masih belum bisa dipastikan, meski Pep Guardiola mengaku segera berkonsultasi dengan tim medis.
"Saya belum berbicara dengan dokter," kata Pep Guardiola usai laga melawan Inter Milan.
"Saya akan mendapatkan informasi lebih lanjut besok."
Pep Guardiola mengaku sebenarnya ingin melakukan pergantian saat pertandingan memasuki menit ke-35 melawan Inter Milan.
Dan keputusan menarik keluar Kevin juga karena rekomendasi tim medis yang menyebut bintang Belgia itu belum siap bermain penuh.
Baca Juga: Pep Guardiola Merasa Kasihan Arsenal Tanpa Sang Kapten Lawan Man City