Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Eliano Reijnders Sah Jadi WNI dan OTW Bela Timnas Indonesia, Gelandang AC Milan Turut Berbahagia

By M Hadi Fathoni - Selasa, 1 Oktober 2024 | 13:17 WIB
Mees Hilgers dan Eliano Reijnders saat menjalani sumpah WNI pada Senin (30/9/2024). (PSSI)

Kemungkinan, Eliano dan Hilgers akan tetap ikut bersama tim Merah-Putih.

Hal itu dikarenakan keduanya telah menjalani sesi foto menggunakan seragam timnas sesaat setelah sumpah diucap.

Dalam postingan yang diunggah oleh akun Instagram resmi Timnas Indonesia, Hilgers tampak menggunakan jersey timnas dengan nomor punggung 20.

Sementara Eliano diberi kesempatan menggunakan nomor punggung 7.

Unggahan ini juga diunggah ulang oleh Eliano melalui Instagram Story miliknya.

Hal ini membuat sang kakak, Tijjani Reijnders, turut memberikan respons.

Pemain asal AC Milan itu terlihat sangat antusias dengan perpindahan kewarganegaraan sang adik.

Ia mengungkapkan perasaan antusiasnya itu lewat beberapa emotikon.

Dari emotikon yang ditampilkan, Tijjani tampak memberikan dukungan penuh terkait karier internasional yang dipilih sang adik.

Baca Juga: Media Korea Kepo Lagu Tanah Airku, Shin Tae-yong Jelaskan Momen Sakral Timnas Indonesia