Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pernah Main di Stadion Ajax, Maarten Paes Sebut Suporter Timnas Indonesia di GBK Paling Luar Biasa

By Ragil Darmawan - Rabu, 2 Oktober 2024 | 12:27 WIB
Maarten Paes dan Ragnar Oratmangoen beserta jajaran timnas Indonesia lainnya saat sedang mengikuti nyanyi bersama Tanah Airku di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (10/9/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Penjaga gawang berusia 26 tahun itu pun merasa takjub dengan energi suporter yang hadir di Stadion GBK.

Tercatat dalam laga antara Timnas Indonesia versus Australia, penonton yang hadir ke stadion mencapai lebih dari 70.000 orang.

Maarten Paes menganggap bahwa itu adalah momen terbaiknya selama memainkan pertandingan kandang.

"Saya rasa ini adalah momen puncak karier saya sejauh ini dalam hal bermain di depan para penggemar sendiri," ujar Maarten Paes saat wawancara dengan klubnya FCDallas.

"Saya pernah bermain di stadion Ajax, yang dihadiri 60.000 orang, tetapi kemudian mereka mencemooh dan membenci saya."

"Ini adalah pertama kalinya mereka benar-benar ada untuk kami di sana."

Maarten Paes merasa dirinya benar-benar tenang bermain di depan dukungan suporter yang sangat luar biasa.

"Sekali lagi, saya merasa begitu tenang dan merasakan energinya, hampir seperti Anda harus melakukannya untuk mereka. Dan itu luar biasa," katanya.

"Untungnya, permainan berkembang dengan cara yang memungkinkan saya banyak membantu tim."

Berkat dua hasil imbang di laga awal, Timnas Indonesia kini telah mengantongi 2 poin.