Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Bomber naturalisasi Timnas Vietnam, Rafaelson atau yang sekarang dikenal Nguyen Xuan Son, tengah mengalami penurunan performa.
Nama Rafaelson sempat diagung-agungkan oleh penggemar sepak bola Negeri Naga Biru.
Hal itu tak lepas dari performa apiknya bersama Nam Dinh FC di Liga Vietnam musim 2023/2024.
Musim lalu, pemain berusia 27 tahun tersebut mampu mengemas 31 gol untuk Nam Dinh.
Padahal, bomber kelahiran Brasil itu hanya mencatatkan 24 pertandingan saja.
Koleksi dua digit golnya itu turut membantu tim berjuluk The Wall menjuarai Liga Vietnam musim lalu.
Berkat keganasannya itu, para penggemar sepak bola Negeri Naga Biru berharap sang pemain dapat dinaturalisasi.
Rencana naturalisasi itu akhirnya terwujud saat menjelang akhir tahun 2024.
Kini, Rafaelson telah resmi berganti kewarganegaraan dari Brasil menjadi Vietnam.
Bahkan ia mengganti namanya menjadi Nguyen Xuan Son.
Ia juga hanya tinggal menunggu panggilan dari Kim Sang-sik untuk membela Timnas Vietnam.
Sayangnya, mimpi buruk menghampiri Xuan Son baru-baru ini.
Dari tiga laga bersama Nam Dinh FC, ia tak mampu mencetak satu gol pun ke gawang lawan.
Ketiga laga yang dilewatkannya tanpa mencetak gol itu saat The Wall bersua Quang Nam FC, HAGL FC, dan Bangkok United.
Walhasil, catatan buruk itu membuat publik Negeri Naga Biru mulai meragukan kapasitasnya.
Bahkan, keraguan itu juga disampaikan oleh salah satu media Vietnam yakni Soha.
Media tersebut cukup kaget melihat penurunan performa bomber berpostur 185 cm tersebut.
Pasalnya, performanya sangat stabil pada musim lalu.
Kondisi tersebut bisa menjadi alarm bahaya buat pemain bernama lengkap Rafaelson Bezerra Fernandes itu.
Soha menyarankan agar sang pemain mengubah gaya bermainnya.
Sebab, tampaknya para musuh sudah memahami tipikal bermain Xuan Son.
"Dalam tiga pertandingan berturut-turut, Rafaelson gagal mencetak gol," tulis Soha dalam laporannya.
"Itu adalah sesuatu yang tidak pernah terjadi musim lalu."
"Tampaknya mencetak gol untuk striker ini akan semakin sulit karena lawan semakin mewaspadainya," lanjut media tersebut.
Lebih lanjut, sejauh ini dirinya baru tampil sebanyak empat kali bersama Nam Dinh.
Catatannya, dua kali tampil di Liga Vietnam dan dua laga lainnya terjadi di Liga Champions Asia 2.
Dari empat laga tersebut, Xuan Son hanya mampu mencetak satu gol saja.
Baca Juga: Madam Pang Sangat Bangga dengan Timnas Indonesia, tapi Ada Satu Hal yang Bikin Iri
Jelas ini awal musim yang tidak pernah dipikirkan oleh pemain tersebut.
"Saat Rafaelson meledak membantu Nam Dinh Club menjuarai kejuaraan V.League musim lalu, banyak fans yang berharap striker ini segera menjadi warga naturalisasi untuk memperkuat daya serang tim Vietnam."
"Dengan parameter mencetak 31 gol dalam 26 pertandingan, Rafaelson saat itu benar-benar menjadi mimpi buruk bagi pertahanan mana pun di V.League."
"Namun, keadaan di musim baru tidak berjalan baik bagi Rafaelson."
"Selama 3 pertandingan berturut-turut, striker ini belum mencetak gol."
"Itu adalah sesuatu yang tidak pernah terjadi musim lalu," pungkas media itu.