Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Harry Maguire menegaskan Erik ten Hag masih mendapat kepercayaan dari ruang ganti setelah Manchester United membuang keunggulan dua gol saat bermain imbang 3-3 dengan Porto di Liga Europa, Jumat (4/10/2024) dini hari WIB.
Spekulasi seputar masa depan Ten Hag sebagai pelatih kepala Man United sempat meningkat menjelang perjalanan Setan Merah ke Porto.
Akan tetapi, Man United mampu mengawali pertandingan dengan sangat baik dengan keunggulan 2-0 pada menit ke-20.
Dua gol tersebut dicetak oleh Marcus Rashford dan Rasmus Hojlund.
Namun, Pepe membalas dengan sundulan kepala memanfaatkan bola pantul untuk mengembalikan momentum kembali ke pihak Porto sebelum Samu Omorodion mencetak gol dan membuat keadaan menjadi imbang hingga turun minum.
Memasuki babak kedua, Samu Omorodion kembali mencetak gol pada menit ke-50 dan membuat publik di Stadion Estadio Do Dragao bergemuruh.
Di saat Man United membutuhkan gol tambahan, kapten tim Bruno Fernandes justru mendapatkan ganjaran kartu kuning kedua sehingga ia harus meninggalkan lapangan pada menit ke-81.
Bermain dengan 10 orang, Setan Merah tampak seperti akan mengalami kekalahan.
Menariknya, bek Man United yang turun dari bangku cadangan yakni Harry Maguire berhasil mencetak gol dramatis di menit-menit akhir dengan sundulan melalui skema tendangan sudut.
Berkat gol Maguire tersebut, Man United selamat dari kekalahan karena pertandingan berakhir imbang dengan skor 3-3.