Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Posisi Branko Ivankovic di kursi pelatih Timnas China saat ini sedang berada dalam tekanan besar.
Hal ini menyusul performa buruk China dalam dua laga awal Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Menghadapi Jepang dan Arab Saudi, China harus menelan kekalahan masing-masing dengan skor 0-7 dan 1-2.
Hasil tersebut tentu membuat para suporter China kecewa, dengan Ivankovic menjadi sasaran kemarahan mereka.
Seusai kekalahan dari Arab Saudi, para suporter mendesak Ivankovic untuk mengundurkan diri dari jabatannya.
Meski mendapat tekanan besar dari publik, Ivankovic pada akhirnya tetap melanjutkan pekerjaannya.
Asosiasi Sepak Bola China (CFA) juga tidak mengambil keputusan untuk memecat sang pelatih.
Alhasil, Ivankovic akan tetap memimpin China dalam dua pertandingan berikutnya pada Oktober ini.
Ia akan memimpin Dragon Team dalam laga melawan Australia dan Timnas Indonesia pada 10 dan 15 Oktober.