Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Padahal, tidak ada kejadian yang membuat permainan tertunda cukup lama selama masa tambahan waktu.
Tak ayal, kepemimpinan Ahmed Al-Kaf menuai banyak kecaman dari pecinta sepak bola Tanah Air.
PSSI selaku induk sepak bola Indonesia juga telah melayangkan surat protes kepada AFC terkait kepemimpinan wasit.
Tak hanya di Indonesia, kepemimpinan Ahmed Al-Kaf pada laga tersebut juga menuai sorotan dunia.
Termasuk juga negara-negara tetangga Indonesia di kawasan Asia Tenggara.
Media Thailand, Main Stand, juga sangat kecewa dengan keputusan Ahmed Al-Kaf yang menambah masa tambahan waktu.
Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Duel Lawan Timnas Indonesia Jadi Laga Hidup Mati bagi China
Main Stand meyakini bahwa tim-tim ASEAN mengalami banyak kerugian saat menghadapi wakil-wakil Timur Tengah.
Mereka mengutip fakta bahwa Thailand, Vietnam dan Indonesia, menerima keputusan yang tidak adil dalam laga terakhir melawan Arab Saudi.
Vietnam mengalami kekalahan saat bertemu Arab Saudi di putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2022 ketika Do Duy Manh dianggap melanggar di kotak penalti dan mendapat kartu kuning kedua.