Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Timnas Indonesia diminta untuk tidak menganggap remeh calon lawannya pada laga keempat Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia yakni Timnas China.
Skuad Garuda mengusung misi tinggi pada kesempatan kali ini.
Anak asuh Shin Tae-yong berencana untuk membawa kemenangan perdana pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Misi itu diusung tim Merah-Putih kala melakoni laga keempat Grup C melawan Timnas China.
Duel tersebut akan dilangsungkan di Qingdao Youth Football Stadium, China, Selasa (15/10/2024) pukul 19.00 WIB.
Sejauh ini, Rizky Ridho dkk lebih diunggulkan dibanding sang tuan rumah.
Hal itu dikarenakan pasukan Garuda sudah mengoleksi 3 poin dari tiga pertandingan mereka.
Sedangkan anak asuh Branko Ivankovic selalu menderita kekalahan pada tiga laga awal.
Meski begitu, Timnas Indonesia diminta untuk tetap rendah hati.
Baca Juga: Dibantai Selandia Baru, Pelatih Malaysia: Kami Nggak Bisa Mengeluh!