Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Timnas China berhasil meraih kemenangan perdananya dalam pertandingan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Kemenangan itu didapat ketika mereka menjamu Timnas Indonesia di pertandingan keempat Grup C, Selasa (15/10/2024).
Laga yang berlangsung di Stadion Qingdao berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan tim tuan rumah.
China unggul dua gol lebih dulu melalui Behram Abduwli (menit ke-21) dan Zhang Yuning (menit ke-44).
Sedangkan satu-satunya gol Timnas Indonesia dicetak oleh Thom Haye pada menit ke-86.
Berkat kemenangan tersebut, China sekarang mengantongi jumlah poin yang sama dengan Timnas Indonesia (3 poin).
Akan tetapi, skuad besutan Branko Ivankovic itu tetap menghuni dasar klasemen karena kalah selisih gol.
Di balik kemenangan atas Timnas Indonesia, terungkap cerita menarik yang dihadapi oleh Federasi Sepak Bola China (CFA).
Sebelum mengalahkan Timnas Indonesia, China secara beruntun kalah dari Jepang (0-7), Arab Saudi (1-2), dan Australia (1-3).
Pada 5 Oktober kemarin, Timnas China berangkat dari Shanghai menuju Australia.