Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Manchester United langsung bergerak cepat untuk menentukan siapa pelatih baru yang akan menangani Marcus Rashford dkk.
Seperti diketahui, Man United baru saja memecat pelatih utama mereka yakni Erik ten Hag.
Pemecatan itu terjadi pada Senin (28/10/2024) malam WIB.
Ten Hag harus meninggalkan kursi panas Man United usai rentetan hasil buruk akhir-akhir ini.
Seperti diketahui, Setan Merah baru saja takluk dari West Ham United pada pertandingan pekan kesembilan Liga Inggris.
Bruno Fernandes dkk takluk dari The Hammers dengan skor tipis 1-2.
Kekalahan itu membuat mereka terjun ke peringkat ke-14 klasemen sementara Liga Inggris dengan koleksi 11 poin.
Dari sembilan laga yang telah dijalani, Man United hanya mampu meraih 3 kemenangan, 2 hasil seri, dan menelan 4 kekalahan.
Tak hanya itu, The Red Devils juga hanya mampu meraih 3 hasil seri di ajang Liga Europa 2024/2025.
Baca Juga: Wonderkid Man United Sayangkan Neymar dan Dua Bintang Lain Tak Pernah Menangi Ballon d'Or
Rentetan hasil minor itulah yang membuat Ten Hag harus merelakan pekerjaan yang sudah diembannya selama tiga musim terakhir.
Setelah kepergian sang meneer asal Belanda, Man United langsung bergerak cepat untuk mencari pengganti.
Meski saat ini tim ditangani oleh Ruud van Nistelrooy sebagai pelatih interim, klub tampaknya tidak yakin sang legenda bisa membangun kembali marwah Man United dalam waktu dekat.
Beberapa nama pelatih pun sudah masuk ke dalam pertimbangan.
Nama-nama pelatih yang tengah diincar adalah Julian Nagelsmann, Xavi Hernandez, Graham Potter, Gareth Southgate, dll.
Namun, ada satu nama yang diyakini akan segera merapat.
Ia adalah pelatih berkebangsaan Portugal yang kini menangani Sporting CP, Ruben Amorim.
Kapasitas Amorim yang masih berusia 39 tahun sejatinya sudah diakui sejak musim lalu.
Musim lalu, ia mampu membawa Sporting CP menjadi juara Liga Portugal.
Baca Juga: Telanjur Turuti Keinginan Erik ten Hag, Legenda Liverpool Sebut Man United Bikin Kesalahan
Timnya juga hanya menelan dua kekalahan saja pada musim lalu.
Kini, Sporting juga tengah menduduki posisi teratas klasemen sementara Liga Portugal 2024/2025.
Mantan klub Cristiano Ronaldo dan Bruno Fernandes itu juga selalu meraih kemenangan hingga pekan kesembilan ini.
Kabar Amorim akan segera menduduki kursi panas Man United itu pertama kali disebarkan oleh jurnalis top Inggris, David Ornstein.
David mengatakan bahwa Man United juga telah bersedia menebus klausul Amorim sebesar 10 juta euro atau senilai Rp 170 miliar.
"Manchester United sedang bekerja untuk menunjuk Ruben Amorim sebagai pelatih kepala," tulis David Ornstein.
"MUFC siap membayar klausul pelepasan senilai 10 juta euro dan sedang dalam pembicaraan dengan Sporting CP untuk merampungkan hal ini."
"Pelatih Portugal berusia 39 tahun itu terbuka untuk menerima kesepakatan," lanjutnya.
Selain David, media Portugal seperti Abola juga mengabarkan bahwa Amorim sebentar lagi akan mendarat di Old Trafford.
Baca Juga: Gary Neville Isyaratkan Adanya Konspirasi Wasit di Laga West Ham Vs Man United
Pada awal musim ini, sang pelatih muda sejatinya sudah diminati oleh tim Inggris lainnya.
Ia sempat mendapat tawaran melatih Liverpool FC yang baru saja ditinggalkan Juergen Klopp.
Hanya saja, Amorim menolak penawaran itu dan sempat memilih bernegosiasi dengan West Ham United.