Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Mereka akan bertanding melawan Timnas Jepang (15 November) dan Timnas Arab Saudi (19 November).
Artinya, tim Merah-Putih memiliki jadwal yang sangat singkat untuk mempersiapkan diri jelang ASEAN Cup 2024.
Oleh karena itu, beberapa waktu lalu sempat tercetus untuk membuat Timnas Indonesia skuad kedua dari PSSI.
Shin Tae-yong tetap menjadi pelatih utama skuad kedua tersebut.
Hanya saja, ada perbedaan dari sektor pemain yang tampil.
Sebelumnya, PSSI merekomendasikan sang pelatih asal Korea Selatan tersebut untuk menggunakan pemain U-23 saja.
Sebab, ASEAN Cup 2024 juga tidak menjadi target utama bagi PSSI.
Namun, segalanya telah berubah seiring perubahan jadwal turnamen.
Arya Sinulingga yang merupakan salah satu anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, mengatakan bahwa Shin tetap menjadi pelatih kepala di turnamen mendatang.
Baca Juga: Sadar Kekuatan Fisik Pemain Timnas Vietnam Lemah, Kim Sang-sik Tetap Pede Gapai Final Piala AFF 2024