Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF Futsal 2024 - Pelatih Thailand Senang Dikalahkan Vietnam, Ketemu Indonesia di Semifinal

By Ragil Darmawan - Kamis, 7 November 2024 | 11:32 WIB
Pelatih Timnas Futsal Thailand, Miguel Rodrigo, menemani timnya berlaga di ajang Piala AFF Futsal 2024. (FACEBOOK.COM/FA THAILAND)

"Saya harus memberi selamat kepada Vietnam karena telah mengalahkan kami," lanjut Miguel Rodrigo.

"Bagus juga bila kami kalah karena seluruh tim akan menyadari kesalahan kami dan memperbaikinya."

"Tapi saya senang melihat tim saya bertarung hingga detik terakhir."

Finis di posisi runner-up klasemen membuat Thailand bakal bertemu dengan Timnas Futsal Indonesia di babak semifinal.

Indonesia lolos ke semifinal sebagai juara Grup B dengan torehan poin sempurna (9 poin) dalam tiga pertandingan yang dimainkan.

Tim besutan Hector Souto unggul lima poin atas Australia (calon lawan Vietnam) yang finis sebagai runner-up Grup B.

Menjelang bentrokan dengan Indonesia, Miguel Rodrigo akan segera melakukan evaluasi pada timnya untuk bisa tampil lebih baik di laga mendatang.

"Kami perlu kembali dan meningkatkan kinerja kami di bawah tekanan," ujarnya.

"Banyak pemain yang masih belum bermain sesuai strategi yang direncanakan dan harus segera memperbaikinya pada laga mendatang melawan Indonesia."

"Saya ingin para penggemar datang dan banyak mendukung kami. Kami pasti akan melakukan yang lebih baik."

Adapun pertandingan semifinal antara Thailand versus Indonesia akan berlangsung pada Jumat (8/11/2024) pukul 18.00 WIB.

Vietnam dan Australia akan memainkan laga semifinal terlebih dahulu pada hari yang sama pukul 15.00 WIB.

Sedangkan untuk pertandingan final serta perebutan tempat ketiga akan berlangsung pada Minggu (10/11/2024).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P